Buanglah mantan pada tempatnya,, hahahaha... istilah itu masih menggelitikku hingga sore ini. bener-bener gokil tuh kata-kata. Tapi , sepertinya itu memang ungkapan hati seseorang yang masih gak mau kehilangan pacarnya. saya tahu dan mengerti dengan kata-kata ini. Sang cowo berlagak rela melepaskan pacarnya seakan-akan dia sudah melempar jauh-jauh musuh bebuyutannya, bahkan di masukin ke dalam tong sampah lagi. Beeuuhh,., ada-ada ajah yah..
Sebenernya, ungkapan ini adalah ungkapan ketidak relaan mantannya di ambil sama cwo yang lain. kenapa ? ya karena saya juga cowo. mana ada sih cowo yang rela mantan pacarnya direbut oleh orang lain yang sebenernya diakui atau tidak, si cwo baru nya si cwe ini lebih baik dari pada dia. Dasar, emang di dunia ini semua orang itu gak mau rugi yah.
Jadi, kenapa kita tidak berfikir dewasa saja. Jika memang sudah putus, kanapa gak direlain ajah sih. Lagian , kamu juga mungkin bisa mendapatkan cewe yang lebih baik. Bener gak ? Anggap ajah itu sebagai proses bagaimana caranya menemukan jodoh yang di berikan Allah bagi kita, anggap saja itu sebuah proses dalam pencarian tulang rusuk sang laki-laki yang memang pasti akan kita temukan baik cepat atau lambat. Intinya , Allah selalu mempunyai rencana indah. jadi kenapa kita manusia berlaku sombong, dan mengatakan kita tidak perlu mantan kita dan malah menyakitinya dengan kata-kata yang gak penting sama sekali.
kalau kalian putus sama pacar kamu, putuslah dengan baik-baik. Usahakan silaturahmi tetap terjaga. siapa tahu juga kan , kalau emang jodoh dan silaturahmi dengan mantan kamu masih tetap baik, ada kemungkinan bisa balikan lagi, atau mungkin bisa jadi lebih mesra dan sampai ke jenjang pernikahan. Ingat kawan, semua itu butuh proses, dan proses itu yang membuat kita menemukan hal-hal yang baik yang akan menuntun kita menuju kedewasaan.
jadi , jangan ada istilah " buanglah mantan pada tempatnya" , tapi rubah istilah itu dengan "jadikan mantan sebagai hal yang terindah untuk menuju hal yang lebih indah" , oke ? ya sudah., jadi kalau udah ngrasain berpacaran, kalian harus dewasa. Tetap semangat yah yang udah ngerasa tersakiti dengan istilah ini. Mungkin inilah solusi yang saya berikan buat seseorang yang sudah salah mengeluarkan kata-kata itu. so,, be a gentle bro !!